Makan Buah Ini Saat Sahur, Perut Kenyang Lebih Lama

WowKerenViral ~ Menjalankan ibadah puasa adalah kewajiban setiap muslim yang sudah baliq dan tidak berhalangan, selama waktu puasa kita tidak boleh makan dan minum kurang 13 jam lamanya. Tentunya tubuh membutuhkan asupan makanan bergizi seimbang terdiri dari vitamin dan serat saat makan sahur. Agar tubuh bisa kuat menjalankan puasa selama 13 jam.



Usahakan makan sahur tidak hanya makanan utama saja tetapi dikombinasikan dengan buah-buahan agar kuat hingga berbuka nanti.

Beberapa buah-buahan berikut ini bisa membuat tubuh lebih fit saat menjalankan puasa dan perut terasa kenyang lebih lama.

1.Buah Pisang



Pisang kaya akan Vitamin C, Vitamin B6, serat, mangan, potasium dan magnesium. Dengan serangkaian nutrisi tersebut pisang bisa menjadi sumber energi bagi tubuh, dan juga bisa membuat kenyang lebih lama.

2. Buah Alpukat



Buah yang enak dibuat jus ini mengandung kombinasi vitamin, magnesium, serat, fosfor, besi dan protein. Nutrisi-nutrisi didalam buah alpukat bisa menambah energi dan juga bisa membuat perut kenyang lebih lama.

3. Buah Apel



Buah yang bisa melindungi tubuh dari serangan penyakit banyak mengandung asam folat, zat besi, kalsium, dan magnesium dan serat. Bisa membuat perut kenyang lebih lama karena ada kandungan serat.

4. Buah Pir



Seperti apel, buah pir mengandung serat tinggi. Satu buah pir memiliki 5,5 gram serat lebih banyak dari apel. Jadi makan buah pir saat sahur bisa membuat tubuh merasa kenyang lebih lama.

5. Buah Raspberry



Nah buah terakhir, buah raspberry mengandung sera sekitar 8 gram. Rapsberry juga mengandung karbohidrat, gula, vitamin dan beta karoten.

close
Banner iklan disini