10 Drama Jepang Tidak Kalah Dengan Drakor

WowKerenViral ~ Disaat pandemi seperti kita diharuskan banyak tinggal dirumah dan hanya keluar pada saat ada perlu yang penting saja. Selama dirumah tentu selain bekativitas kita bisa santai dengan nonton serial drama jepang. Sebelum ada pandemi serial drama korea selalu mendominasi serial drama di Indonesia.

Tidak ada salahnya kalau mencoba menikmati serial drama jepang yang tidak kalah dengan serial drakor. Beberapa drama serial drama jepang yang bisa dinikmati di media streming netflix.


drama jepang


Beriktu 10 serial drama jepang 2020 yang terbaik dan bisa di nonton di media streaming netflix.

1. Good Morning Call

drama jepang


Saat SMA Nao Yoshikawa pindah ke apartemennya sendiri, dia mendapatkan apartemen tersebut dengan harga murah dan besar serta lokasi di tengah-tengah kota tokyo. Ternyata anak laki-laki populer di sekolah Hisashi Uehara, juga tinggal di sana. Diluar dugaan mereka bekerjasama untuk hidup bersama agar hemat biaya dan tidak ada seorangpun yang tahu. Serial ini adalah serial komedi romantis menceritakan anak sekolah menegah atas Nao mulai memiliki perasaan terhadap Hisashi.

2. Mischievous Kiss (Love in Tokyo)



Serial drama jepang ini berdasarkan shojo manga (komik perempuan) dengan nama yang sama,  serial komedi romantis ringan dan kocak. Kotoko Aihara, seorang siswa sekolah menengah, jatuh cinta kepada siswa sekolahnya yang paling cerdas dan paling populer, Naoki Irie.

Namun Setela putus dari adorasi, Naoki tidak membalas cintanya. Namun berjalannya waktu Kotoko Aihara akhirnya semakin dekat dengan Naoki. Apakah cintanya akan diterima Naoki?

3. Erased 

drama jepang


Seorang seniman manga berusia 29 tahun Satoru Fujinuma, tidak sadar melakukan perjalanan waktu, kembali ke masa lalu untuk menghentikan kecelakaan yang mengancam jiwa sebelum terjadi. Satoru dikirim 18 tahun yang lalu di mana tiga anak diculik dan dibunuh di kota kelahirannya. Serial ini dirilis Desember 2017, dan ditanyangkan netflix. Bagaimana perjalanan Satoru ketika ia berjuang melawan waktu untuk menyelamatkan tiga anak di masa lalunya dan ibunya di masa kini.

4. Million Yen Women

drama jepang


Seorang novelis yang sedang berjuang hidup Shin Machima, tiba-tiba kedatangan  lima wanita misterius di rumahnya. Masing-masing menawarkan satu juta yen untuk sewa dan biaya hidup per bulan, ia pun tak sanggup menolak. Yang jadi persoalan adalah Shin tidak tahu dari mana para wanita itu berasal, mengapa mereka pindah bersamanya atau rahasia gelap apa yang mereka simpan.

Million Yen Women adalah film yang menegangkan, menceritakan kehidupan Shin saat ia mengelola rumah tangga dan berupaya menemukan misteri para wanita.

5. Midnight Diner: Tokyo Stories



Di sudut kota besar ada salah satu restoran malam yang hanya buka mulai jam 12 pagi sampai jam 7 pagi. Restoran ini dijalankan oleh koki yang bijak dan intuitif secara emosional yang hanya dikenal sebagai 'Tuan'. Drama jepang yang menghangatkan hati tentang makanan enak, koki yang memberi saran, dan pentingnya hubungan manusia yang sehat.

6. Samurai Gourmet



Saat berusia 38 tahun Takeshi pensiun dari pekerjaan kantornya, setelah pensiun ia bosan dan mencari kegiatan untuk mengisi waktu luangnya. Sambil berjalan tanpa tujuan melewati lingkungannya, dan mampir ke sebuah restoran tua dan menikmati makanan dan minuman tanpa takut akan penilaian orang lain. Samurai Gourmet adalah komedi ringan, cocok untuk siapa saja yang tertarik dengan masakan Jepang.

7. Underwear

drama jepang


Drama jepang yang menceritakan wanita muda bernama Mayuko yang ingin membuat sesuatu yang berbeda di dunia pakaian dalam. Ia bekerja di pabrik pakaian dalam kelas atas untuk mendapatkan suatu pembelajaran demi mencapai mimpinya. Underwear adalah kisah tentang tekad seorang wanita muda untuk mencapai mimpinya meskipun ada banyak tantangan. 

8. Kantaro The Sweet Tooth Salaryman



Serial drama jepang yang unik menceritakan seorang pegawai kantoran yang selalu menyelesaikan perkerjaaannya dengan cepat agar ia bisa ke toko permen di tokyo dan menikmatinya. Ia selalu mendokumentasikan kecanduannya dengan permen di blog-nya, Sweets Knight. adalah komedi yang unik dan lucu tentang pentingnya merebut kemewahan kecil sehari-hari untuk diri sendiri.

9. The Many Faces of Ito



Rio Yazaki, seorang penulis skenario berusia 30-an yang sedang mencari hit besar berikutnya. Ia menemukan inspirasi saat menawarkan saran kepada empat wanita yang semuanya mengalami masalah hubungan dengan seorang pria bernama Ito. Rio memutuskan untuk menggunakan para wanita dan masalah mereka dengan Ito untuk membantu menginspirasi karya kreatif berikutnya.

10. Hibana: Spark

drama jepang


Serial ini diadaptasi berdasarkan novel yang memenangkan penghargaan, Hibana: Spark adalah sebuah drama jepang tentang seorang stand-up komedi bernama Tokunaga. Ia seorang komedian Manzai, namun belum bisa mencapai kepopuleran. Setelah bertemu dengan Kamiya, seorang komedian Manzai yang lebih tua, kreativitasnya terangkat: persahabatan dan konfliknya dengan Kamiya mendorongnya maju untuk mencapai mimpinya.

Nah itulah 10 drama jepang yang tidak kalah dengan drakor, bisa jadi alternatif tontonan selama masa dirumahaja.

close
Banner iklan disini